Breaking News

PKC PMII Sumsel Periode 2025–2027 Dilantik, Ratu Dewa Dorong Kader Aktif Berkolaborasi dan Berdaya Saing

PKC PMII Sumsel Periode 2025–2027 Dilantik, Ratu Dewa Dorong Kader Aktif Berkolaborasi dan Berdaya Saing

Lapadnews.com, Palembang – Pengurus Koordinator Cabang Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PKC PMII) Sumatera Selatan periode 2025–2027 resmi dilantik dalam sebuah acara yang berlangsung di Ballroom Hotel The Zuri Palembang, Sabtu (17/1/2026).


Pelantikan tersebut dihadiri Gubernur Sumatera Selatan yang diwakili Staf Ahli Bidang Ekonomi dan Pembangunan, Ketua Umum PB PMII Mohammad Shofiyulloh Cokro, Wali Kota Palembang Drs. H. Ratu Dewa, Ketua Majelis Pembina PKC PMII Sumsel Drs. Ramlan Holdan, Ketua PW IKA PMII Sumsel Dr. Syafitri Irwan, S.Ag., M.Pd.I, Ketua IKA PMII Palembang Sutami, unsur Dir Intelkam Polda Sumsel, serta para tokoh dan senior PMII.


Wali Kota Palembang Ratu Dewa menyampaikan ucapan selamat kepada kepengurusan PKC PMII Sumsel yang baru di bawah kepemimpinan Syaidina Ali. Ia berharap amanah organisasi dapat dijalankan secara bertanggung jawab dan memberi kontribusi nyata bagi masyarakat.

PKC PMII Sumsel Periode 2025–2027 Dilantik, Ratu Dewa Dorong Kader Aktif

Menurut Ratu Dewa, PMII sudah saatnya tampil dan berperan aktif di berbagai sektor kehidupan. Ia mengajak kader PMII untuk membuka ruang kolaborasi dengan organisasi lain dan seluruh elemen bangsa.


“PMII adalah organisasi pergerakan yang dinamis, berisi mahasiswa beridealisme tinggi dan memiliki komitmen kebangsaan. Kader PMII harus mampu mewarnai semua sektor,” ujarnya.


Ratu Dewa juga mendorong kader PMII untuk terus meningkatkan kapasitas diri, memperkuat kompetensi, dan menyiapkan kualitas personal agar mampu bersaing di tengah tantangan zaman. Ia mengingatkan agar kader tidak hanya aktif berorganisasi, tetapi juga menyiapkan masa depan dengan kerja keras dan doa.

Selain itu, ia menekankan pentingnya konsolidasi internal, penguatan kaderisasi, serta pengembangan cabang PMII di berbagai perguruan tinggi di Sumatera Selatan, baik kampus negeri, swasta, maupun kampus umum. Program organisasi diharapkan disusun secara realistis dan berdampak langsung bagi kader serta masyarakat luas.


Sementara itu, Ketua Umum PB PMII Mohammad Shofiyulloh Cokro menyampaikan apresiasi kepada pengurus PKC PMII Sumsel yang baru dilantik. Ia menilai kehadiran para senior dan pemangku kepentingan menjadi modal penting untuk memperkuat gerak organisasi.


“Pelantikan ini bukanlah akhir, melainkan awal untuk menjadikan PMII lebih produktif, bermartabat, dan berdaulat,” tegasnya.


Cokro mengungkapkan bahwa PMII saat ini memiliki sekitar 300 cabang, 30 koordinator wilayah, serta lebih dari 5.000 komisariat di tingkat kampus. Ia juga menekankan pentingnya sistem kaderisasi yang berjenjang dan berkelanjutan.


“Kader harus memantaskan diri. Dukungan senior itu bonus, yang utama adalah kesiapan dan kapasitas kader itu sendiri,” katanya.


Ketua PKC PMII Sumsel Syaidina Ali menyatakan komitmennya untuk menjalankan roda organisasi sejalan dengan kebijakan PB PMII serta menghadirkan program-program yang bermanfaat bagi masyarakat.


“Saat ini terdapat 12 cabang PMII di Sumsel. Kami akan memaksimalkan kaderisasi, tidak hanya di kampus Islam, tetapi juga kampus umum,” ujarnya.


Ketua PW IKA PMII Sumsel Dr. Syafitri Irwan berpesan agar kader PMII mampu menjadi tokoh terbaik di masanya. Ia menegaskan pentingnya penguatan sumber daya manusia, sinergi dengan pemerintah, serta pemberdayaan umat.


“IKA PMII siap mendukung penguatan kaderisasi dan mendorong alumni menempati posisi strategis yang bermanfaat bagi masyarakat,” katanya, seraya menyebutkan rencana penyediaan lahan untuk pembangunan sekretariat permanen PKC PMII Sumsel.


Hal senada disampaikan Ketua Mabinda PKC PMII Sumsel Drs. Ramlan Holdan yang berharap kepengurusan baru dapat bekerja maksimal, menjaga persatuan, serta memperkuat peran PMII sebagai organisasi kepemudaan.


Ketua Pelaksana kegiatan, Evan, menegaskan bahwa pelantikan ini menjadi bukti PMII tetap solid dan eksis, tidak hanya dalam diskusi intelektual tetapi juga melalui aksi nyata di tengah masyarakat.


Pada kesempatan tersebut, PKC PMII Sumsel juga memberikan penghargaan kepada sejumlah tokoh inspiratif Sumatera Selatan. Wali Kota Palembang Ratu Dewa menerima penghargaan Top Performance Leader atas kinerja pelayanan publik dan pembangunan berkelanjutan, bersama sejumlah tokoh lainnya dari berbagai bidang. (*Hardi)


Baca Juga
© Copyright 2022 - Lapad News (Kupas Tuntas Investigasi Terkini)