Breaking News

MUI Kota Medan Apresiasi Kapolrestabes, Dorong Penindakan Narkoba dan Judi Tak Hanya di Jermal 15

MUI Kota Medan Apresiasi Kapolrestabes, Dorong Penindakan Narkoba dan Judi Tak Hanya di Jermal 15

Lapadnews.com, Medan – Upaya mewujudkan Medan Bersih dari Narkoba mendapat dukungan luas dari berbagai elemen masyarakat. Penindakan kawasan rawan narkoba dan perjudian di wilayah Jermal XV oleh Polrestabes Medan diapresiasi Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kota Medan.

Ketua MUI Kota Medan, Dr. H. Hasan Maksum, M.Ag, menyampaikan ucapan terima kasih sekaligus apresiasi kepada Kapolrestabes Medan, Kombes Pol Dr. Jean Calvijn Simanjuntak, SIK, MH, atas langkah tegas yang dilakukan di kawasan Jermal XV. Ia berharap, penindakan tersebut tidak berhenti di satu lokasi saja, melainkan diperluas ke titik-titik lain yang selama ini dikenal sebagai basis peredaran narkoba dan praktik perjudian di wilayah hukum Polrestabes Medan.

“Kami dari MUI Kota Medan sangat mengapresiasi langkah Kapolrestabes Medan. Penindakan di Jermal XV merupakan langkah penting, dan kami berharap tindakan serupa juga dilakukan di kawasan lain yang rawan narkoba dan perjudian,” ujarnya.

Hasan Maksum menegaskan, MUI Kota Medan memberikan dukungan penuh terhadap upaya pemberantasan narkoba dan judi demi menyelamatkan generasi muda serta menciptakan lingkungan yang aman dan bermartabat. Menurutnya, keberanian aparat penegak hukum sangat dibutuhkan untuk memutus mata rantai kejahatan yang merusak sendi kehidupan masyarakat.

“Pemberantasan narkoba dan perjudian harus dilakukan secara konsisten agar Kota Medan benar-benar bersih dan terbebas dari praktik-praktik tersebut. Ini sejalan dengan visi dan misi Wali Kota Medan, yakni ‘Medan untuk semua dan semua untuk Medan’,” pungkasnya. (*Risky)

Baca Juga
© Copyright 2022 - Lapad News (Kupas Tuntas Investigasi Terkini)