Breaking News

Mesin Pompa SPBU di Duren Sawit Meledak, Operator Wanita Alami Luka Bakar

Seorang petugas Polsek Duren Sawit sedang memeriksa mesin pompa atau dispenser yang mengalami ledakan.
Seorang petugas Polsek Duren Sawit sedang memeriksa mesin pompa atau dispenser yang mengalami ledakan di SPBU Pertamina, Jalan Pahlawan Revolusi, Kelurahan Pondok Bambu, Duren Sawit, Jakarta Timur, pada Kamis malam (12/12/2024). Foto: ANTARA/Syaiful Hakim.

Lapadnews.com, Jakarta - Kebakaran terjadi di Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) di Jalan Pahlawan Revolusi, Kelurahan Pondok Bambu, Kecamatan Duren Sawit, Jakarta Timur, pada Kamis (12/12) malam sekitar pukul 20.45 WIB.

Ledakan dari mesin pompa melukai seorang operator SPBU wanita bernama Nelly (19).

Menurut Nelly, insiden terjadi sesaat setelah ia selesai mengisi bahan bakar ke salah satu mobil. "Setelah isi bensin mobil, menaruh nozel ke dispenser langsung meledak," ujarnya saat ditemui di klinik terdekat.

Ledakan tersebut memercikkan api yang melukai tangan dan wajahnya.

Beruntung, kobaran api tidak membesar karena langsung ditangani dengan alat pemadam api ringan (APAR).

"Api langsung disemprot dengan APAR, jadi tidak sempat merembet ke bagian lain," jelas Nelly.

Saksi mata, Reynaldi Saputra, menambahkan bahwa pada saat kejadian, ada dua mobil yang sedang antre untuk mengisi bahan bakar.

Beruntung ledakan tersebut tidak menyambar mobil-mobil di dekat lokasi.

Hingga kini, polisi masih menyelidiki penyebab pasti ledakan. Langkah cepat para petugas dalam memadamkan api berhasil mencegah dampak yang lebih besar.

Korban telah mendapatkan perawatan medis dan dinyatakan dalam kondisi stabil. (*Red)

Baca Juga
© Copyright 2022 - Lapad News (Kupas Tuntas Investigasi Terkini)